Batam (DK) – Bintara Pembina Desa (Babinsa) 01 kelurahan Sekanak Raya Koramil 05/Belakangpadang, Serka P Panjaitan melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dan monitoring harga bahan pokok menjelang Hari Raya Idhul Adha.
Komsos sekaligus monitoring itu dilakukan di Pasar Baru Kecamatan Belakangpadang, kita Batam pada, Rabu (28/6/2023) sekura pukul 09.00 Wib.
Turut serta dalam komsos tersebut, Babinsa 01 kelurahan Sekanak Raya Koramil 05/Belakangpadang, Serka P Panjaitan. Hadir juga Pedagang Ikan, Asman, Pedagang Sayur, Awat, Pedagang Daging Ayam, Ita dan Pedagang Sembako, Aweng.
Dalam komsos tersebut, tujuan Babinsa melaksanakan monitoring harga sembako menjelang lebaran Idhul Adha di Pasar Baru Belakangpadang untuk mengetahui apakah ada kenaikan harga sejumlah bahan pokok.
Dari hasil monitoring diketahui harga cabe merah melambung dan untuk yang lainya tidak ada kenaikan.
“Harga sembako masih stabil dan belum ada kenaikan harga yang signifikan,” jelasnya.
Berikut hasil pemantauan sementara di Pasar Baru Belakangpadang terhadap beberapa harga sembako antara lain:
- Daging Sapi : Rp 90.000,-/Kg
- Beras : Rp 11.000 / kg
- Minyak Goreng Rp14.000,-/ Liter
- Telor : Rp. 53.000,-/papan
- Gula Putih Rp. 15.000/Kg
- Daging Ayam Rp.30.000/kg
- Cabe Merah Rp.75,000/kg
- Cabe Hijau RP. 38.000/kg
- Cabe Rawit Rp. 50.000/kg
- Cabe Setan Rp 38.000/kg
- Bawang Merah Rp10.000,-/Kg
- Bawang Putih Rp.28.000,-/Kg
- Bawang jlJawa Rp 35.000,-/kg
- Kentang Rp. 14.000,-/Kg
- Kacang Panjang Rp.20.000,-/kg
- Ikan Kaci Rp.48.000,-/kg
- Ikan Jampang Rp. 25.000/kg
- Tahu Rp 3.500,-/biji
- Sayur Sawi Rp 15.000,-/kg
- Sayur Bayam Rp 12.000,/kg
- Kangkung Rp. 10.000/kg
- Tomat Rp.19.000,-/kg.
Sekitar pukul 10.00 Wib, kegiatan komsos bersama pedagang selesai dilaksanakan dalam keadaan aman dan lancar.