Jumat, Desember 6, 2024
spot_img
BerandaKODIM 0316/BATAMBabinsa Batu Legong Himbau Warga Binaannya untuk Menggunakan Hak Pilihnya Pada Pemilu...

Babinsa Batu Legong Himbau Warga Binaannya untuk Menggunakan Hak Pilihnya Pada Pemilu 2024

BATAM (DK) – Bintara Pembina Desa (Babinsa) 12 Kelurahan Batu Legong Serma Point Panjaitan melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga di wilayah binaan.

Komsos kali ini dilakukan bersama dengan warga bertempat di Pulau Air Kelurahan Batu Legong Kecamatan Bulang, kota Batam, Selasa (13/2/2024) sekira pukul 07.30 Wib.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Lurah Batu Legong, Hamid, Babinsa 12 Kelurahan Batu Legong, Serma Point Panjaitan, Babinpotmar Batu Legong, Kasitrantib Batu Legong, Fery serta warga Pulau Air.

Dalam kegiatan itu ada beberapa hal yang disampaikan antara lain, Babinsa menghimbau warga binaan untuk mengikuti Pemilihan Umum 14 Februari 2024 di TPS masing masing.

Kemudian, Babinsa juga menghimbau warga agar bersama sama dapat melaksanakan Pemilu dalam keadaan aman dan tertib.

“Saya menghimbau warga agar tetap menjaga kerukunan serta tetap menjalin silaturahmi antar warga walaupun berbeda pandangan politik,” ucapnya.

Di akhir pertemuan Babinsa menghimbau warga agar memberikan informasi kepada Babinsa apabila ada kejadian kejadian di wilayah seperti bencana alam ataupun hal hal yang menonjol lainnya agar secepatnya memberitahukannya.

Sekitar pukul 09.30 Wib kegiatan komsos selesai dilaksanakan dalam keadaan aman dan lancar.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments