Sabtu, Februari 15, 2025
spot_img
BerandaUncategorizedSerda Roni Sitorus Turut Serta Laksanakan PAM Gereja Isa Almasih saat Perayaan...

Serda Roni Sitorus Turut Serta Laksanakan PAM Gereja Isa Almasih saat Perayaan Natal di Belakang Padang

Batam (DK) – Bintara Pembina Desa (Babinsa) 02 Kelurahan Tanjung Sari Koramil 05/Belakangpadang, Serda Roni Sitorus melaksanakan kegiatan Cofee Break setelah Pelaksanaan PAM.

Kegiatan tersebut dilaksanakan Gereja Isa Almasih bertempat di Kedai Kopi Ameng Kelurahan Tanjung Sari, Kecamatan Belakangpadang, kota Batam, Senin (25/12/2023) sekira pukul 11.00 Wib.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Belakangpadang, Aiptu Adhe Putra, Kepala PLN Belakangpadang, Sabur, Babinsa 02, Serda Roni Sitorus, Brigadir Jemmy Hatmoko serta Anggota PLN.

Babinsa 02, Serda Roni Sitorus mengatakan, adapun yang dibahas dalam kegiatan cofee break tersebut tentang kegiatan menuju pengamanan dan kerjasama saat kegiatan malam pergantian tahun baru mendatang.

Dikatakannya, Koramil, Polsek dan PLN akan melaksanakan kegiatan monitoring secara mobile untuk memantau legiatan masyarakat saat pergantian tahun.

Kemudian, selain melaksanakan kegiatan cofee break kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi dan sinergitas yang harus di pupuk sehingga memudahkan kinerja dilapangan.

Dalam kegiatan ini juga, Babinsa menyampaikan kepada Kepala PLN tentang adanya saran dari masyarakat tentang penambahan penerangan jalan di beberapa titik.

Kepala PLN menyampaikan akan berkoordinasi dengan tim PJU kota Batam dan menyampaikan saran dari masyarakat Kecamatan Belakangpadang.

Sekitar pukul 12.00 Wib kegiatan selesai dilaksanakan dalam keadaan aman dan lancar.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments