Batam (DK) – Komando Rayon Militer (Koramil) 04 /Galang bersama – sama dengan Unsur Muspika Kecamatan (Upika) serta masyarakat yang berada di Kecamatan Galang melakukan penanaman pohon.
Kegiatan itu dalam rangka mencegah Erosi Tanah akibat hujan yang turut dalam intensitas besar, hampir di seluruh wilayah kota Batam sejak beberapa hari belakangan.
Adapun jumlah personel yang diturunkan dalam kegiatan itu ialah, sebanyak 10 orang tokoh masyarakat. Kemudian, pihak Kecamatan Galang menurunkan sebanyak 5 orang personel serta Koramil Sebanyak 8 orang.
Kegiatan penanaman pohon tersebut dilakukan dalam rangka Karya Bakti penaggulangan banjir Kodim 0316 Batam di seluruh wilayah kota Batam.
Akibat banyaknya hutan-hutan yang digunduli alias penebangan liar yang tidak sesuai dengan prosedur, mengakibatkan hutan – hutan tersebut menjadi penyumbang bencana banjir.
“Melalui Karya Bakti Kodim 0316 Batam, kami ingin masyarakat dan Babinsa , Bhabinkamtibmas serta perangkat RT, Rw setempat.