Senin, Februari 10, 2025
spot_img
BerandaKODIM 0316/BATAMIni Pesan Penting Babinsa Tanjung Uncang ke Petugas Pemadam Kebakaran di Wilayah...

Ini Pesan Penting Babinsa Tanjung Uncang ke Petugas Pemadam Kebakaran di Wilayah Binaan

Batam (DK) – Bintara Pembina Desa (Babinsa) 09 Kelurahan Tanjung Uncang Koramil 02/Sekupang, Serka Azuar Siregar melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Kosmos) dengan warga di wilayah binaan.

Komsos kali ini dilakukan bersama dengan Petugas Pemadam kebakaran bertempat di RT 02/RW 06 Kel.Tanjung Uncang Kecamatan Batu Aji, kota Batam, Minggu (10/12/2023) sekira pukul 10.15 Wib.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Babinsa 09 Kelurahan Tanjung Uncang Serka Azuar Siregar. Sementara dari warga diwakili oleh, Aupan, Rizal dan Saleh.

Dalam pertemuan itu ada beberapa hal yang disampaikan antara lain, Babinsa menyampaikan kepada Petugas Pemadam Kebakaran agar selalu menjalin hubungan yang baik kepada sesama petugas di lapangan, terutama kepada perangkat RT dan RW serta Babinsa. .

Dia menghimbau kepada petugas Damkar tetap waspada di dalam melaksanakan tugas sehari- hari, karena tugas yang diemban sangat beresiko apabila ada yang tertimpa musibah kebakaran.

“Apabila ada kejadian kebakaran tolong secepatnya informasikan kepada Babinsa,” pesannya.

Sekitar pukul 11.15 Wib, kegiatan komsos selesai dilaksanakan dalam keadaan aman dan lancar.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments